Avatar (2009)

Avatar 1

Avatar (2009) adalah film fiksi ilmiah yang bercerita tentang masa depan. Pada tahun 2154, manusia kehabisan sumber daya yang biasa mereka ambil dari Bumi. Sebagai solusinya, manusia mulai melakukan eksplorasi ke bintang-bintang dan planet-planet lain di luar tata surya Bima Sakti termasuk Pandora. Manusia menambang sebuah material yang berharga dari Pandora, unobtanium namanya. Udara di wilayah Pandora tidak aman bagi manusia, olehkarena itulah manusia menggunakan avatar untuk menjelajahi Pandora. Manusia mengendalikan avatar dari tempat yang aman. Avatar sendiri menggunakan bentuk tubuh dari mahluk asli penghuni Pandora, Na’vi. Sebenarnya avatar adalah bentuk hibrid dari Na’vi yang dikembangkan oleh para peneliti.

Jake Sully (Sam Worthington) adalah salah satu peserta program avatar yang menggunakan avatar untuk melakulan berbagai misi di Pandora. Pada suatu hari avatar yang Jake kendalikan secara tidak sengaja bertemu dengan wanita dari bangsa Na’vi, Neytiri (Zoe Saldana). Perlahan Jake semakin dekat dengan Neytiri dan bangsanya, bahkan Jake akhirnya diterima sebagai teman dan berhasil meraih kepercayaan dari beberapa Na’vi.

Avatar 8

Avatar 2 Avatar 14

Dilema harus Jake hadapi ketika perusahaan yang memperjerjakannya ingin memanfaatkan kepercayaan yang diperoleh Jake. Perusahaan ingin menambang unobtanium yang banyak terkandung di bawah sebuah pohon yang merupakan pohon keramat bagi bangsa Na’vi. Perusahaan berjanji untuk membiayai pembuatan kaki implan bagi Jake bila Jake bersedia memberikan informasi rahasia terkait bangsa Na’vi. Jake memang adalah seorang mantan marinir yang kehilangan kakinya. Dengan menggunakan avatar, Jake memang merasa lebih hidup karena ia dapat berjalan menjelajahi Pandora. Kaki baru adalah hal yang paling Jake inginkan.

Avatar Avatar 4

Semakin hari, Jake semakin jatuh cinta dengan Neytiri, ia pun semakin merasa menjadi bagian dari bagian dari bangsa Na’vi. Akankah Jake menghianati bangsa Na’vi demi sepasang kaki untuk berjalan?ย Yaaaah berhubung Jake adalah tokoh utama Avatar (2009) dengan moral yang baik, saya yakin kita semua tahu jawaban dari pertanyaan di atas :P.

Avatar 15

Avatar 7 Avatar 6 Dire Horse Avatar 3

Avatar 13

Petualangan avatar Jake bersama Neytiri di bintang Pandora terlihat bagus sekali dan seperti asli, seolah Pandora itu benar-benar ada. Special effect yang ditampilkan termasukย halus untuk ukuran film tahun 2009 :).

Avatar 12 Avatar 11 Avatar 10

Film Avatar (2009) memang merupakan film yang dulu sempat saya tunggu-tunggu kehadurannya di bioskop. Dari trailer-nya, Avatar (2009) nampak keren dan penuh dengan special effect yang bagus. Saya menonton di cinema 3D-nya pada waktu itu. Tidak hanya menampilkan special effect yang bagus saja, Avatar (2009) ternyata menghadirkan cerita yang menarik untuk disimak. Dengan demikian, Avatar (2009) rasa pantas untuk mendapat nilai 5 dari skala maksimum 5 yang artinya “Bagus Sekali” :).

Sumber:ย www.avatarmovie.com

12 thoughts on “Avatar (2009)

  1. Ping balik: Avatar: The Way of Water (2022) | Alief Workshop

  2. Pas nonton Avatar kayak pertama kali nonton The Lord of The Rings, takjub sama imajinasinya yang “ga waras” ๐Ÿ˜€ Terutama visual lingkungan termasuk tumbuhan dan binatangnya. Meskipun ceritanya biasa aja.

    Suka

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s