Ketika mengetahui saya pindah rumah ke daerah Kenari, sepupu saya yang suaminya orang Palembang langsung merekomendasikan restoran khas Palembang yang katanya adalah salah satu restoran Palembang palung enak di Jakarta. Letaknya memang tudak jauh dari rumah saya yaitu tepatnya di Graha IJW, Jl. Proklamasi No. 9, Jakarta Pusat. Restoran Putra Palembang memiliki tempat yang bersih & relatif nyaman. Begitu masuk saya langsung disambut oleh senyuman pelayan-pelayan restoran berseragam merah.
Dari daftar menu Puta Sriwijaya, restoran ini menyajikan berbagai hidangan SumSel seperti pindang ikan patin, tekwan, pindang ikan salai, brengkes tempoyan, es kacang merah, ikan seluang goreng, pempek, kue maksuba dan lain-lain. Saya pun baru sempat mencicipi pindang ikan patin, tekwan dan es kacang merah.
1 mangkuk pindang ikan patin terdiri dari 1 poting ikan patin dan kuah hangat yang penampilannya cukup ok. Daging ikan patinnya banyak, sangat lembut serta tidak amis. Sementara itu kuahnya terasa asam-asam segar dan anehnya saya suka, biasanya saya tidak suka makanan ikan berkuah yang rasanya agak asam. Ada sebuah rasa khas yang baru saya temui di pindang ikan patin Putra Sriwijaya :).
Tekwan yang Putra Sriwijaya sajikan terasa lembut dan enak, kuahnya sedikit gurih dan pas di lidah saya. Cukup sedap kalau dimakan di musim hujan;).
Es kacang merah ala Putra Sriwijaya terdiri dari kacang merah yang diberi sirup, susu dan es. Diluar dugaan saya, ternyata es kacang merah tersebut rasanya enak, awalnya saya pikir rasanya akan biasa-biasa saja. Rasa manis dan tekstur khas kacang merah mampu bersatu dengan pas. Ini adalah hidangan favorit istri saya di Putra Sriwijaya.
Menurut saya, Putra Sriwijaya sudah sepantasnya untuk mendapat nilai 4 dari skala maksimum 5 yang artinya “Enak”. Sudah pasti saya akan mengulang kunjungan saya ke Putra Sriwijaya. Selain enak, lokasinya dekat rumah ;).