Serial Teen Titans Go!

Ketika superhero-superhero beken DC Comics berkolaborasi, mereka membentuk Justice League. Bagaimana dengan sidekick mereka? Bagaimana dengan superhero yang masih baru dan lebih muda? Beberapa berkumpul di Teen Titans. Semua anggotanya merupakan sidekick atau superhero muda yang sudah punya nama tapi tidak terlalu terkenal.

Hadir sudah sejak lama sekali melalui buku komik di tahun 1964, kelompok superhero remaja inipun akhirnya memiliki film serinya sendiri. Dari berbagai versi Teen Titans, kali ini saya akan membahas versi yang paling jenaka, Teen Titans Go!.

Serial yang satu ini lebih menitik beratkan unsur komedinya. Semua tokoh utama Teen Titans Go! tetaplah superhero. Hanya saja, peperangan mereka dalam melawan kejahatan, tidaklah terlalu serius. Mereka lebih senang bergurau dan mengadakan berbagai acara yang lucu. Saya suka dengan bagaimana serial ini melawak. Penonton dewasa dan anak tetap dapat tertawa melihat tingkah kelima tokoh utamanya.

Wah ada siapa saja di Teen Titans Go! ya? Ada Robin (Scott Menville), Cyborg (Khary Payton), Raven (Tara Strong), Starfire (Hynden Walch) dan Beast Boy (Greg Cipes). Terus terang, pada awalnya saya hanya kenal Robin dan Cyborg saja hehehe. Lama kelamaan ternyata tokoh lainnya berhasil memikat hati saya dengan berbagai kelucuan mereka.

Saya rasa serial animasi yang satu ini layak untuk memperoleh nilai 4 dari skala maksimum 5 yang artinya “Bagus”. Pantaslah kalau 2018 lalu, Teen Titans Go! sudah memiliki film layar lebar yang selucu versi serialnya :D.

Sumber: http://www.cartoonnetworkasia.com/show/teen-titans-go